Sosialisasi Kegiatan UPSA (Usaha Pelestarian Sumber Daya Alam) Pola Khusus

Bertempat di Aula Abdi Praja Kecamatan Sintang dilaksanakan Kegiatan Sosialisasi Kegiatan UPSA (Usaha Pelestarian Sumber Daya Alam) Pola Khusus di Kelurahan Kedabang.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka tindak lanjut Presiden untuk perbaikan lingkungan khususnya pada areal bekas tambang pada saat penanaman bersama di Kelurahan Kedabang pada Tanggal 8 Desember 2021 lalu. Nantinya Kegiatan ini mulai dilaksanakan pada tahun ini dalam Rangka Pemulihan Lingkungan menggunakan pola khusus di wilayah seluas 10 Ha.

Sosialisasi ini disampaikan oleh Kepala Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Kapuas Pontianak. Koordinator Kegiatan dari UPT KPH Sintang Timur. Turut hadir Undangan dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Kalimantan Barat, Lurah Kedabang, Babinsa Kelurahan Kedabang, Polsekta Sintang Kota, serta Kelompok Tani RT.03 dan Kelompok Tani Tirto Arum.

Diharapkan Peran Serta seluruh Bagian, Stakeholder dan masyarakat dalam membantu dan mensukseskan Kegiatan penghijauan ini, karena hasilnya nanti akan berdampak langsung kepada masyarakat terutama bagi Warga Kelurahan Kedabang.