Sosialisasi Penguatan Kelompok Usaha (UP2K) TP PKK. Desa dan Kelurahan se-Kecamatan Sintang Tahun 2024

Selasa, 15 Oktober 2024 Camat Sintang Selaku Ketua Pembina TP. PKK Kecamatan Sintang beserta Ketua TP.PKK Kecamatan Sintang Mengadakan Sosialisasi Penguatan Kelompok Usaha (Poksus) UP2K TP. PKK Desa dan Kelurahan se-Kecamatan Sintang. Pembukaan Kegiatan oleh Ketua Pembina TP. PKK Kecamatan Sintang, Selaku Camat Sintang Bapak Tatang Supriyatna, S.STP., M.Si, dan dilanjutkan Sosialisasi oleh Ibu Gina Widyani, S.STP., M.A.P Selaku Ketua TP. PKK Desa dan Kelurahan Se-Kecamatan Sintang. 

Dalam paparannya Narasumber Ibu Gina Widyani, S.STP., M.A.P sekaligus Ketua TP.PKK Kecamatan Sintang bahwasannya kegiatan ini bertujuan : Meningkatkan pemahaman anggota PKK dan kader tentang pengelolaan dan pengembangan usaha ekonomi keluarga. 

Materi sosialisasi berfokus pada Pengelolaan Usaha Ekonomi Keluarga :  fokus pada cara mengelola usaha kecil yang berkelanjutan. 

Dengan adanya kegiatan ini, Camat Sintang sebagai Ketua Pembina TP. PKK Kecamatan Sintang bahwa kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat signifikan bagi peserta, terutama dalam memperkuat ekonomi Keluarga melalui usaha yang dikelola secara kolektif.